Asam lambung atau gerd/FKUI
Health

Ini Deretan Makanan Terbaik dan Terburuk untuk Penderita Asam Lambung

Redaksi
Minggu, 7 Juli 2024 - 08:16
Bagikan

Makanan untuk Mengatasi Asam Lambung

1. Jahe

Jahe sangat ampuh dan efektif dalam meredakan mual. Meskipun belum terbukti memiliki khasiat antiasam, beberapa orang menggunakannya sebagai tonik untuk mengatasi refluks.

Sifat antiperadang pada jahe dapat membantu meredakan produksi asam berlebih. Sebuah studi pada tahun 2023 menemukan bahwa suplementasi jahe selama empat minggu dapat mengurangi nyeri perut, rasa terbakar, dan nyeri uluh hati secara signifikan.

2. Havermut

Biji-bijian utuh seperti havermut sangat baik untuk meredakan peradangan. Makanan ini dapat menyerap asam lambung dan mengurangi jumlah asam yang dapat naik ke kerongkongan. Bahan dasar gandum pada havermut pun dapat membuat Anda kenyang dan mencegah Anda makan berlebihan–yang dapat memicu mulas pada perut.

3. Kacang-kacangan

Penelitian membuktikan bahwa diet tinggi serat dapat mengurangi refluks gastroesofageal, yang dapat mengurangi frekuensi nyeri ulu hati.

Mengonsumsi kacang-kacangan dapat membuat Anda memiliki asupan serat yang melimpah. Satu cangkir kacang-kacangan yang dimasak mengandung lebih dari 15 gram serat–yang merupakan 60 persen target harian pada perempuan dan 39 persen pada pria.

4. Semangka

Kandungan H2O dalam semangka sangatlah menghidrasi. Hal tersebut dapat menjaga keseimbangan asam dalam lambung. Makanan yang mengandung air akan membantu Anda untuk mengencerkan asam lambung dan meminimalkan refluks.

5. Alpukat

Harvard Health menyarankan untuk mengganti lemak jenuh dengan lemak tak jenuh, seperti yang terkandung dalam alpukat. Kandungan lemak tak jenuh tersebut dapat membantu meredakan peradangan.

6. Roti gandum

Gandum utuh dalam makanan pokok roti mengandung serat yang dapat meredakan gejala refluks. Sebuah penelitian menemukan bahwa serat makanan mungkin menjadi salah satu kunci untuk mengurangi rasa panas dalam dada.

7. Makanan fermentasi

Bakteri usus yang optimal dapat mengurangi gangguan asam. Sebuah studi pada tahun 2023 menemukan bahwa kesehatan mikrobioma dapat mempengaruhi kondisi esofagus seperti GERD. Mengonsumsi makanan fermentasi–seperti yogurt, acar, kimchi, dan lain-lain–dapat menjaga kesehatan bioma Anda.

Selain makanan di atas, terdapat pula beberapa makanan yang dapat mengatasi asam lambung, seperti blewah, bayam mentah, kale, seledri, ubi jalar, dan brokoli. (Rafi Abid Wibisono)

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro