Bisnis.com, JAKARTA — Pendaftaran daring untuk ajang Zetrix Miss Universe Indonesia 2025 resmi dibuka hari ini, Jumat (23/5/2025), mengundang para perempuan muda dari seluruh wilayah Indonesia untuk memulai perjalanan yang memberdayakan.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang hanya bisa diikuti oleh perempuan dengan kriteria tertentu, tahun ini Miss Universe Indonesia bakal digelar lebih inklusif.
Pada penyelenggaraan tahun ini, sejalan dengan nilai-nilai global yang dijunjung Miss Universe Organization, Zetrix Miss Universe Indonesia mengemban misi untuk menemukan sosok perempuan yang tak hanya memesona secara fisik, tetapi juga berani, cerdas, dan punya kesadaran sosial yang tinggi untuk mewakili Indonesia di panggung dunia.
Hal ini diwujudkan dari terbukanya kompetisi ini tak hanya untuk wanita muda, tapi juga bagi semua wanita berusia 18 tahun ke atas, tanpa batasan usia, dan tidak lagi dikaitkan dengan status pernikahan atau sudah memiliki anak.
"Kami tidak sekadar mencari seorang ratu, tapi kami mencari sosok pemimpin yang mampu menginspirasi generasi muda, menantang stereotip, serta mewakili Indonesia dengan hati, pikiran, dan tujuan yang jelas," kata National Director Miss Universe Indonesia 2025, Kelly Tandiono di Jakarta, Jumat (23/5/2025).
Kelly menambahkan, bagi para alumni atau yang sudah pernah mendaftar ke kontes kecantikan apapun sebelumnya juga diperkenankan untuk mendaftar.
Adapun, calon peserta dapat mendaftarkan diri melalui situs resmi di www.missuniverseindonesia.id, dengan hadiah bagi pemenang hingga US$25.000 dengan persyaratan sebagai berikut:
1. Berdomisili di Indonesia
2. Warga Negara Indonesia
3. Diakui secara hukum sebagai Perempuan pada dokumen resmi seperti KTP dan Paspor
4. Usia minimum 18 tahun pada tanggal 1 Januari 2025
5. Tinggi badan minimal 165 cm
6. Telah tinggal di Indonesia selama setidaknya enam bulan sebelum tanggal 1 September 2024
7. Memegang paspor Indonesia yang berlaku minimum 1 Juni 2025
8. Baik lajang, menikah, bercerai, atau memiliki anak
9. Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Mampu menjiwai semua nilai dan atribut menjadi Miss Universe Indonesia yang termasuk kepercayaan diri, etika kerja yang kuat, komitmen, profesionalisme, bakat, keanggunan, dan kecantikan.
10. Alumni ajang pemilihan serupa lain nya yang sudah tidak terikat kontrak kerja atau kontrak apapun dengan organisasi naungan dan kaitannya juga dipersilakan untuk mendaftar.
Zetrix Miss Universe Indonesia 2025 telah menyiapkan rangkaian program istimewa yang dirancang khusus untuk membantu para finalis membangun karakter kepemimpinan yang kuat, meningkatkan kepercayaan diri, serta mengasah kemampuan komunikasi mereka di tingkat internasional.
Salah satu program utama adalah bootcamp eksklusif yang menghadirkan berbagai pelatihan berkualitas tinggi, dipandu langsung oleh para mentor berpengalaman dan profesional di bidangnya.