Bisnis.com, JAKARTA—Restoran kebab Turki Baba Rafi resmi membuka restoran pertama di China, dengan menu halal.
Outlet pertama Kebab Turki Baba Rafi resmi beroperasi di Yiwu - kota perdagangan dengan populsi muslim yang berkembang mulai akhir Mei 2014.
Outlet Pertama di China itu, mengusung konsep restoran cepat saji. Lokasinya sendiri terletak di Jalan Chou Zhou Zhong yang berada di antara area pemukiman penduduk dan pusat perbelanjaan yang strategis di kota Yiwu.
Restoran seluas 63m2 dengan kapasitas 20 orang ini menyajikan menu yang variatif: kebab, keburger dan pizza dengan isi atau taburan daging kebab ayam dan sapi, ada juga makanan ringan baked chicken wings dan baked potato chips, minuman teh dan kopi panas atau dingin, minuman soda berkarbonasi serta aneka jus. Outlet ini buka setiap hari mulai jam 08:00 untuk melayani makan pagi hingga jam 22:00 waktu setempat.
Hendy Setiono, Presiden Direktur PT Baba Rafi Indonesia mengatakan konsep cepat saji dipilih karena menyesuaikan dengan pola serta ritme hidup penduduk lokal yang serba cepat.
“Bahkan, pizza kami bisa tersaji kurang dari 3 menit, lebih cepat dari restoran pizza pada umumnya. Sajian kami yang halal dan kaya rempah merupakan alternatif bagi penduduk lokal, para imigran asal Timur Tengah dan asal Indonesia yang ada di Yiwu." Ujarnya.
Nilam Sari, Direktur Marketing PT Baba Rafi Indonesia mengatakan menu utama mereka merupakan variasi hidangan menggunakan daging kebab ayam atau sapi, jadi tidak hanya disajikan dengan balutan tortila seperti yang umum
ditemukan di outlet-outlet kami di Indonesia, Malaysia dan Filipina, tetapi dengan roti burger dan pizza.
“Ke depannya, kami akan menghadirkan citarasa Indonesia berupa menu nasi goreng kebab dengan bumbu otentik khas Indonesia serta menyajikan minuman dengan biji kopi dan daun teh pilihan asal Indonesia," katanya.
Dia menjelaskan konsep restoran cepat saji di Yiwu akan diadaptasi di sebagian besar outlet baru bertaraf internasional yang sedang disiapkan tim mereka. Menurutnya, proses persiapan pembukaan outlet internasional bukan merupakan hal mudah, dan menjadi tantangan.
Dengan pembukaan outlet di Yiwu – China, kini Kebab Turki Baba Rafi telah memiliki 1.207 outlet di Indonesia, 29 outlet di Malaysia, 14 outlet di Filipina, dan 1 di Tiongkok.
Setelah kota Yiwu, tim internasional Kebab Turki Baba Rafi akan mempersiapkan pembukaan outlet di kota Shanghai China, outlet perdana di Eropa yang berlokasi di kota Amsterdam, Belanda dan outlet perdana di wilayah Asia Selatan yang berlokasi di kota Kolombo, Sri Lanka.
Direncanakan akan dibuka total 10 outlet berkonsep restoran di China dengan target lokasi di kota Yiwu, Hangzhou dan Shanghai; 8 outlet di Belanda, serta 10 outlet di Sri Lanka. Semua outlet internasional menyajikan menu yang halal terpercaya.
"Kami memiliki target untuk perluasan merek dan bisnis di 10 negara pada akhir tahun 2014 ini, dan di akhir bulan kelima 2014 sudah beroperasi di 3 negara: Malaysia, Filipina dan China serta proses pembukaan outlet di 2 negara: Belanda dan Sri Lanka. Kami sangat bersyukur dengan kepercayaan dan komitmen yang diberikan para investor serta optimis bisa mencapai target kami tahun ini, sejalan dengan visi kami untuk menjadi jaringan bisnis kebab yang terbesar dan paling berpengaruh di dunia." Tambahnya.
Hendy menambahkan China merupakan incaran bisnis mereka sejak lama untuk mengembangkan Kebab Turki Baba Rafi bertaraf internasional, mengingat potensi pasar yang menjanjikan serta peranannya yang sangat penting dalam
perekonomian di Asia. (bisnis.com)