Film Ice Age
Entertainment

Film Ice Age Akan Rilis Sekuel Ke-6, Simak Sinopsisnya

Redaksi
Senin, 11 November 2024 - 12:37
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Disney resmi umumkan akan rilis sekuel keenam dari film Ice Age pada tahun 2026.

Kabar ini disampaikan melalui media sosial Disney yang ditunjukkan dalam acara D23 Brazil, sebuah acara penggemar Disney versi Amerika Selatan.

Pada video tersebut terlihat Ray Romano, pengisi suara karakter Manny terlihat menggigil dalam balutan pakaian musim dingin dan menuliskan angka 6 di layar menandakan Ice Age 6 akan segera hadir di bioskop. Video beralih ke Queen Latifah, pengisi suara karakter Ellie dan John Leguizamo, pengisi suara karakter Sid menandakan keduanya juga akan hadir dalam sekuel tersebut.

Dilansir dari Variety, Senin (11/11/2024), pengisi suara semua karakter utama, Ray Romano, John Leguizamo, Queen Latifah, Denis Leary, dan Simon Pegg mengumumkan akan kembali untuk petualangan baru. Saat ini, film tersebut sedang dalam tahap produksi.

Sebelumnya, Ice Age sudah memiliki lima sekuel. Yang pertama rilis pada tahun 2002 dengan judul ‘Ice Age’ bercerita tentang perjalanan Manny, Sid, dan Diego yang berjuang untuk mengantarkan bayi manusia saat masa peralihan zaman es.

Sekuel yang kedua rilis pada tahun 2006 dengan tajuk ‘Ice Age: The Meltdown’  menceritakan tentang petualangan Manny, Sid, dan Diego bersama-sama dengan hewan lainnya melakukan perjalan menuju ke lembah aman saat dinding es akan hancur. 

Kisah perjalanan Ice Age menjadi lebih seru dalam sekuel ketiganya yang rilis pada tahun 2009  ‘Ice Age: Dawn of the Dinosaurus’ yang melibatkan dinosaurus dan ‘Ice Age 4: Continental Drift’ pada tahun 2012 yang melibatkan banyak perjumpaan dengan karakter baru termasuk bajak laut.

Ice Age kemudian merilis sekuel kelimanya pada tahun 2016 dengan judul ‘Ice Age: Collision Course’ yang menceritakan perjalanan keluarga Manny, Sid, dan Diego yang harus bekerjasama mencegah asteroid jatuh ke bumi. 

Tidak dapat dipungkiri, film Ice Age menjadi salah satu film animasi terlaris sepanjang masa. Melansir The Wrap, Ice Age berhasil meraup total US$6 miliar dari keseluruhan lima sekuel.

Film yang menceritakan karakter hewan prasejarah tersebut bahkan memiliki spinoff di tahun 2022 dengan judul The Ice Age Adventures of Buck Wild dan serial Ice Age: Scrat Tales di Disney+.

Namun, masih menjadi pertanyaan terkait siapa yang akan menganimasikan film Ice Age terbaru ini. Hal tersebut dikarenakan studio animasi yang selalu memproduksi Ice Age, Blue Sky Studios telah dibubarkan oleh Disney pada tahun 2019 dan Disney memutuskan untuk fokus pada studionya sendiri, Walt Disney Animation Studios dan Pixar.

Terlepas dari masalah animasinya, perjalanan terbaru keluarga Manny dalam film Ice Age 6 tetap layak untuk dinantikan setelah 8 tahun film terakhirnya rilis. (Jesslyn Samantha Rumiris Lumbantobing)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro