Pucuk Cool Jam/
Entertainment

Vidi Aldiano dan Isyana Jadi Juri di Ajang Pencarian Bakat Musik dan Dance

Mia Chitra Dinisari
Rabu, 4 September 2024 - 15:23
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Dua penyanyi muda Indonesia yakni Vidi Aldiano dan Isyana Sarasvati menjadi juri dalam ajang pencarian bakat musik dan dance Pucuk Cool Jam 2024.

Vidi dan Isyana didapuk menjadi juri dan mentor untuk menilai serta berbagi pengalaman dan ilmu mereka kepada para peserta.

“Pucuk Cool Jam adalah ruang yang tepat untuk mengekspresikan diri dan mengasah potensi. Ini adalah kesempatan besar bagi kalian yang ingin meraih mimpi dan menciptakan karya yang menginspirasi,” ujar Vidi.

Isyana menambahkan, akan menilai peserta berdasarkan kreativitas, teknik, dan live performance para peserta.

Selain mereka, ada juga juri lainnya yakni Ufa Sofura seorang koreografer dan penari profesional.

Keduanya membagikan kriteria penilaian dan juga tips dan trik bagi peserta kompetisi ajang pencarian bakat agar sukses dan tidak grogi.

Menurut Isyana, dalam penilaian dia akan memfokuskan pada kemampuan musikalitas peserta dan penyampaian lewat lagu dan ekspresi.

Sementara Vidi menilai pentingnya karakter yang harus dimiliki oleh seorang peserta kompetisi.

"Karena di era digital saingan global dan keseringan mengcover, maka challengenya adalah apakah mereka bisa menunjukkan dan mempertahankan karakter serta jati diri mereka di cover lagu tersebut," tuturnya.

Vidi juga memaparkan tantangan terbesar peserta kompetisi adalah karena mereka harus melewati banyak tahapan seleksi, bisa membuat drop dan overthinking karena itu butuh ketenangan dan kemampuan dalam mengendalikan emosi agar tetap bisa bertahan dalam sebuah kompetisi.

Sedangkan Isyana membagikan tips dan trik agar peserta bisa lebih tenang dan bagus saat tampil yakni well prepared, dan melatih rehearsal.

"Jadi pas naik ke atas panggung sudah siap dan apapun yag terjadi dia sudah yakin dan bersenang-senang di atas panggung," katanya.

Sementara itu, Gina Iswary, Marketing Manager Teh Pucuk Harum mengatakan ajang kompetisi dengan tema “Bawa Mimpimu Sampai ke Pucuk!” ini mengajak pelajar SMA dan SMK sederajat di seluruh Indonesia untuk berani bermimpi besar, mengekspresikan diri, mengasah kreativitas, dan menampilkan kemampuan terbaik mereka.

"Ajang ini diharapkan dapat melahirkan generasi yang mampu berprestasi hingga ke tingkat internasional," ujarnya.

Usai vakum 3 tahun, ajang ini ajang memperluas jangkauannya di10 kota di Indonesia, yaitu Medan, Palembang, Lampung, Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Makassar, dan Bali.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro