Love bombing/The Wellness Corner
Relationship

10 Tips Cinta, Cara Menjaga Slow Relationship

Redaksi
Rabu, 25 September 2024 - 15:33
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Menjalin hubungan dengan orang yang disukai tidak perlu terburu-buru, sebab proses pendekatan yang berlangsung tidak memiliki standar tertentu untuk durasi-nya.

Orang yang menjalin hubungan biasanya, tidak suka dituntut. Apalagi jika dipaksa menikah, sebab menjalin hubungan memerlukan waktu.

Biasanya beberapa orang yang terbiasa melakukan slow relationship, karena memiliki pengalaman cinta yang buruk dan mengalami patah hati.

Dikutip dari Momjunction, Rabu (25/9/2024), banyak orang yang tidak suka saat menjalin hubungan yang terburu-buru. Anda bisa menjalani hubungan dengan perlahan agar tidak terkecoh dengan bara api cinta pada detik pertama.

Cinta sering membuat orang menjadi bodoh. Kadang cinta ada menimbulkan rasa pahit, dan ada pula yang bertepuk sebelah tangan, tetapi ada pula yang berbuah manis.

Simak 10 tips cinta dalam menjalin slow relationship dengan pasangan:

1. Komunikasi yang Jujur

Ketika Anda sedang atau akan menjalin hubungan, biasakanlah untuk jujur terhadap pasangan. Poin jujur sampai pada sikap dalam pendekatan yang mau dilakukan secara perlahan tanpa terburu-buru.

Jujurlah kepada doi, hal ini untuk menghindari kesalahpahaman atau bahkan memperlambat momentum yang berlangsung begitu cepat. Jadi hubungan kamu akan berjalan secara perlahan.

2. Hindari Obrolan Masa Depan

Dalam membangun Slow Relationship biasakan untuk tidak memulai sesuatu dengan serius secara cepat, hindari obrolan bertopik masa depan.

Sebab apabila kamu lakukan akan membawa pasangan ke jenjang yang lebih serius lagi, mengaburkan segala rencana untuk membangun hubungan secara perlahan.

3. Jangan Mudah Baper

Hubungan akan rentan menjadi serius apabila setiap hal disikapi dengan perasaan yang berlebih. Jaga emosi kamu untuk tidak berperan banyak dalam hubungan, perbanyak pertimbangan logis dan praktis ya! Sebab apabila kamu persilahkan segala emosi kamu mengambil bagian, kamu akan mudah jatuh pada setiap perlakuan dari Doi!

4. Jangan Utamakan Status!

Status dalam sebuah hubungan memang menjadi hal yang ditunggu-tunggu banyak orang. Bahkan masyarakat kita juga menuntut sebuah nama/label dari hubungan.

Saat ini ada banyak label dari hubungan seperti HTS,Taken,Microcheating dan lain sebagainya. Hal-hal ini bukanlah hal yang remeh, kamu harus bisa menahan diri dari semua status itu, agar hubungan kamu bisa jadi lebih matang karena berjalan perlahan.

5. Lakukan Date yang Casual dan Fun!

Dikutip dari marriage.com kencan yang menyenangkan dan santai dapat  menjadi cara yang sederhana dan ampuh. Pergilah kencan bersama Doi tanpa melakukan hal-hal yang romantis, pergilah kencan bersama teman, membaca buku atau sekedar bermain di lapangan. Mulailah dengan kebiasaan menjadi teman agar tidak terkecoh dengan sikap manis pasangan.

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro