Perempuan yang sedang hamil
Health

Hypnobirthing, Teknik Melahirkan Nyaman agar Ibu Lebih Rileks

Redaksi
Kamis, 20 Juni 2024 - 17:56
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Bagi calon ibu, persalinan atau melahirkan merupakan momen yang paling ditunggu tetapi terkadang juga membuat khawatir dan gelisah. Karena, mereka seringkali memikirkan kemungkinan terburuk yang akan terjadi.

Namun, saat ini teknik hypnobirthing dapat membantu ibu jauh lebih rileks selama proses melahirkan. Hypnobirthing merupakan metode persalinan yang dipersiapkan untuk menunjang kematangan mental maupun fisik ibu, baik sebelum atau pasca melahirkan.

Penelitian dalam Jurnal Universitas Negeri Jakarta menemukan, penerapan metode hypnobirthing efektif dalam menurunkan tingkat kecemasan ibu hamil trimester tiga menjelang persalinan anak pertama di usia dewasa awal. 

Dilansir dari Mom Junction dan the Bump, adapun penelitian serupa pada tahun 2023 menunjukkan, wanita yang menggunakan teknik hypnobirth untuk mempersiapkan diri menghasilkan peningkatan pengalaman melahirkan yang lebih rileks.

Lalu bagaimanakah teknik ini dilakukan pada calon ibu? Simak penjelasan berikut ini.

Hypnobirthing merupakan metode persalinan yang melibatkan teknik relaksasi dan hipnosis (self hypnosis). Teknik hypnobirthing memfokuskan pada pengendalian mental dan emosi ibu selama persalinan. Nantinya, persiapan ini mencoba memberikan pandangan positif kepada ibu hamil tentang persalinan dan keyakinan bahwa melahirkan tidak harus menyakitkan.

Adapun tujuan teknik hypnobirthing yaitu untuk melancarkan pelepasan hormon oksitosin, endorfin, dan prostaglandin di dalam otak. Semua hormon ini, berkontribusi dalam meningkatkan ketegangan otot saat melahirkan.  

Karena itu, calon ibu yang menggunakan teknik hypnobirthing diharapkan bisa menjalani proses persalinan yang lebih mudah melalui terciptanya rasa rileks dan nyaman. Selain itu, juga mengurangi tingkat stres menuju persalinan. 

Teknik Hypnobirthing

1. Afirmasi kelahiran

Wanita hamil seringkali mengalami masa putus asa dan depresi selama trimester ketiga. Hal ini akibat meningkatnya ketidaknyamanan dan ketakutan terhadap keselamatan saat melahirkan. 

Karena itu, teknik afirmasi dalam metode hypnobirthing diperlukan untuk meningkatkan kepercayaan diri, menghilangkan rasa takut, dan menciptakan pola pikir positif selama kehamilan dan persalinan. 

Para cara ibu dalam teknik ini diajarkan bagaimana cara memberikan kalimat atau ucapan positif kepada diri sendiri terkait proses persalinan. Misalnya, “anak saya bisa lahir dalam kondisi sehat”, “saya menjadi ibu yang terbaik untuk mereka”, “proses persalinan akan berjalan lancar”, atau “melahirkan anak bukanlah hal yang menakutkan."

Nantinya, calon ibu yang mengucapkan kalimat positif dapat memiliki mental dan fisik jauh lebih kuat dan matang menjelang persalinan. Apabila, dibandingkan mereka yang tidak melakukannya.

Teknik melahirkan ibu hamil
Teknik melahirkan ibu hamil

2. Teknik pernapasan

Teknik pernapasan dalam metode hypnobirthing, dilakukan dengan cara menarik napas secara perlahan dan dalam (menghirup melalui hidung dan membuangnya melalui mulut). 

Para calon ibu harus sering melakukan latihan pernapasan ini, karena dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan saat melahirkan dengan memberikan efek menenangkan. Hal ini disebabkan, fokus mereka beralih dari rasa sakit ke pernapasan berirama, sehingga dapat menciptakan rasa rileks.

Penelitian menunjukkan, pernapasan yang terkontrol terbukti bisa mengalihkan persepsi nyeri karena menurunkan aktivitas sistem saraf simpatik dan meningkatkan regulasi emosional.

3. Visualisasi

Teknik visualisasi dalam hypnobirthing melibatkan proses membayangkan lokasi, pemandangan, atau kejadian yang menenangkan. Kegiatan ini dapat membantu melepaskan ketegangan, mengurangi rasa takut, dan meningkatkan relaksasi.

Nantinya, para calon ibu akan dipandu untuk membayangkan sesuatu yang berkaitan dengan persalinan, tetapi dalam bentuk yang menarik. Misal, ibu dapat membayangkan proses pembukaan saat bunga mekar untuk membantu tubuh lebih rileks. Selain itu, juga dapat memutar musik agar tubuh merasa lebih tenang.

4. Teknik relaksasi 

Teknik relaksasi merupakan rangkaian dalam metode hypnobirthing yang memfokuskan pada penciptaan pola pikir positif. 

Para calon ibu akan belajar cara mengendalikan reaksi terhadap rasa sakit dan stres dengan beberapa metode seperti meditasi atau mindfulness. Relaksasi diawali dengan peregangan otot kaki, otot tangan, dan leher. Selanjutnya, ibu dapat menghembuskan nafas perlahan dan buang pikiran negatif yang mengganggu. 

Kelebihan Teknik Hypnobirthing

1. Dapat meningkatkan kepercayaan diri ibu terkait kemampuannya untuk menjalani persalinan dengan perasaan yang tenang

2. Mengurangi kecemasan, kekhawatiran, dan ketakutan terkait kehamilan dan persalinan

3. Mengurangi rasa mual, muntah, dan pusing

4. Mengurangi rasa nyeri dan mempersingkat durasi persalinan

5. Meningkatkan kesehatan mental setelah melahirkan dan dapat menurunkan risiko depresi pasca persalinan

6. Ibu dapat mempunyai peluang lebih besar menjalani proses persalinan normal

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro