Top Gun Maverick
Entertainment

7 Fakta Menarik Film Top Gun: Maverick, Proses Produksi 4 Tahun

Laurensia Felise
Jumat, 27 Mei 2022 - 10:30
Bagikan

4. Hadirkan aktor baru

Dengan kisah yang memakai kronologi waktu 30 tahun setelah film pertamanya, Maverick yang kini menjabat sebagai Kapten akan bertugas untuk melatih anggota Top Gun yang baru.

Beberapa karakter baru yang hadir adalah Miles Teller sebagai Letnan Bradley "Rooster" Bradshaw, Jennifer Connely sebagai Penny Benjamin, Jon Hamm sebagai Beau "Cyclone" Simpson, dan Glen Powell sebagai Jake "Hangman" Seresin.



5. Produksi selama empat tahun

Meski persiapannya telah dilakukan sejak 2010, film ini ternyata memakan waktu produksi empat tahun sejak 2018. Produksi film ini sebagian besar dilakukan dengan teknis manual tanpa adanya unsur green screen, bahkan Cruise diketahui melakukan semua stunt sendirian mengingat dirinya punya lisensi pilot.

Tidak hanya itu, produksi yang lama ini juga dikarenakan para aktor harus melakukan pelatihan tentara intensif selama tiga bulan dengan bimbingan Cruise.



6. Bujet produksi yang besar

Tak tanggung-tanggung, estimasi biaya produksi untuk Top Gun: Maverick bisa mencapai angka US$140 juta atau sembilan kali lipat bujet produksi dari film pertamanya. Dalam laporan BuzzFeed, bujet ini diklaim mengembangkan perekonomian California hingga lebih dari US$150 juta dan menciptakan lebih dari 3.000 pekerjaan bagi masyarakatnya.



7. Soundtrack dan scoring diisi musisi populer

Film aksi ini menghadirkan Lady Gaga untuk mengisi lagu tema dari Top Gun: Maverick. Dalam cuitannya, Gaga menjelaskan lagu Hold My Hand menggambarkan surat cinta kepada dunia selama masa sulit dengan berbagai inspirasi. Lagu ini juga memiliki video klip yang diambil di area hanggar pesawat dengan pesawat sungguhan.

Nama lain yang hadir adalah Lorne Balfe yang membuat beberapa scoring untuk film Mission Impossible - Fallout dan Black Widow; Harold Faltermeyer yang membuat scoring untuk film Top Gun; dan Hans Zimmer yang dikenal sebagai pembuat scoring untuk Dune, No Time to Die, The Dark Knight Rises, Interstellar, dan Inception.

-----

Berita ini telah tayang di Hypeabis.id dengan judul "Kembali Hadirkan Tom Cruise, Simak 7 Fakta Menarik tentang Film Top Gun: Maverick"

Penulis : Laurensia Felise
Sumber : JIBI/Hypeabis.id
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro