Seorang tenaga kesehatan memberikan suntikan penguat (booster) vaksin COVID-19 kepada warga setempat di sebuah lokasi vaksinasi sementara di Beijing, China pada 29 November 2021./Antra-Xinhua
Health

Efek Samping Vaksin Booster AZ: Nyeri, Lelah, Sakit Kepala

Restu Wahyuning Asih
Senin, 21 Februari 2022 - 11:09
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Vaksinasi Booster sudah mulai dijalankan di beberapa negara di dunia.

Pemberian vaksin booster pun dilakukan dengan dua mekanisme, yakni homolog dan heterolog.

Homolog yaitu pemberian vaksin booster dengan menggunakan vaksin yang sama dengan vaksin primer dosis lengkap yang sudah didapat sebelumnya.

Sedangkan heterolog, yaitu pemberian vaksin booster dengan menggunakan vaksin berbeda dengan vaksinasi primer dosis lengkap yang sudah didapat sebelumnya.

Untuk jenis dosis primer Sinovac maka akan diberikan vaksin AstraZeneca separuh dosis (0,25ml).

Bagi tubuh, vaksin booster menggunakan AZ bisa membuat pasien mengalami sejumlah efek samping. Di antaranya:

  • Nyeri di bekas lokasi suntikan
  • Tangan bengkak
  • Kemerahan
  • Gatal
  • Pembengkakan
  • Kelelahan
  • Sakit kepala
  • Meriang
  • Mual

Bahkan bagi pasien tertentu, efek samping vaksin booster juga bisa menyebabkan terjadinya sakit perut hingga diare.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro