Affleck tidak dalam performa terbaiknya dalam film ini. Dia terlihat kurang "greget" memainkan seorang pria yang melihat dirinya sebagai seorang penjahat yang seenaknya sendiri.
Tidak seperti tiga film yang dia sutradarai sebelumnya, yang diganjar sebagai unggulan dalam berbagai kategori di sejumlah ajang penghargaan film bergengsi, film tersebut bahkan tidak masuk dalam daftar unggulan kategori mana pun di Golden Globes 2017.
Affleck terkesan menjejalkan seluruh isi novel ke dalam layar lebar. Live by Night terbilang memiliki durasi yang cukup lama (sekitar 120 menit). Untungnya, tulisan Lehane yang penuh dengan kompleksitas moral membuat film tersebut menarik dan memiliki jalan cerita yang sulit ditebak.
Secara keseluruhan, Live by Night hiburan yang cukup padat, namun kurang aksi jahat atau narasi yang kuat untuk membuat film tersebut dapat diingat.
Entertainment
Live by Night, Kembalinya Ben Affleck Sebagai Sutradara dan Penulis
1 dari 5 halaman