Taylor yang biasanya tampil feminin, kini menampilkan sisi edgy-nya lewat pemakaian gaun pendek berdetail cut-out dari rumah mode Louis Vuitton.
Gaun berwarna metalik itu pun dilengkapi dengan sepasang gladiator heels warna hitam, yang ikatan talinya mencapai lutut.
Tak mau ketinggalan dengan tren lipstik terkini, Taylor membuat warna bibirnya tampak gelap dan terlihat kontras dengan rambutnya yang kini berwarna platinum blonde.