Setelah mengetahui bahan-bahan apa saja yang ada di dalam krim, kini saatnya Anda mengevaluasi apa yang paling Anda butuhkan.
Apakah kulit Anda kering atau berminyak? Apakah Anda memiliki noda hitam?
Kandungan AHA dan retinol, misalnya, sangat baik untuk menyamarkan kerutan dengan cara memproduksi sel-sel kulit baru. Namun, jika Anda memiliki kulit sensitif, kandungan tersebut justru bisa menyebabkan iritasi dan kulit kering.