Pembukaan Oscar 2015/Reuters
Entertainment

8 Momen Terbaik di Penghargaan Oscar 2015

Andhina Wulandari
Senin, 23 Februari 2015 - 15:35
Bagikan

Aktor Neil Patrick Harris memang telah beberapa kali menjadi pembawa acara ajang penghargaan, di antaranya Tony Awards dan Emmy Awards. Namun ini merupakan pertama kalinya aktor berusia 41 tahun itu menjadi host untuk Oscar.

Neil pertama kali dikenal dunia hiburan saat masih remaja dan membintangi serial Doogie Howser M.D. Dia kemudian berperan sebagai Barney Stinson di serial komedi How I Met Your Mother.

Neil pun kerap tampil di Broadway, maka tak heran ketika dia membuat pembukaan yang meriah di ajang Oscar tahun ini layaknya sebuah panggung musikal di Broadway.

Panggung Oscar dibuat meriah dengan lampu-lampu gemerlap dan layar yang menampilkan sejumlah nominasi film tahun itu. Lirik lagu yang dinyanyikan Neil pun sangat menarik dengan menceritakan betapa pentingnya film dalam kehidupan.

Di akhir penutupan, hadir pula Anna Kendrick yang ikut bernyanyi dan komedian Jack Black yang berpura-pura bosan dengan pembukaan tersebut.

Bisa dikatakan, ini merupakan salah satu pembukaan Oscar paling menghibur yang pernah ada.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro