Bisnis.com, JAKARTA - Media sosial kerap kali menjadi salah satu wadah curhatan masyarakat dengan berbagai macam genre. Salah satunya adalah cerita horor, yang pasti sering anda temukan pada fitur FYP media sosial.
Beberapa cerita/thread horor yang viral bahkan sukses menjadi obrolan hangat dan diadaptasi menjadi film horor, berikut adalah deretan film horor Indonesia yang terinspirasi dari thread viral:
1. KKN di Desa Penari (2022)
Film peringkat kedua terlaris di Indonesia yang mendapatkan total penayangan sampai 10 juta penonton ini berasal dari sebuah thread horor. KKN Desa Penari mungkin adalah adaptasi dari thread paling fenomenal di Indonesia.
Bermula dari cerita @SimpleMan di Twitter, kisah ini mengangkat pengalaman mistis sekelompok mahasiswa yang menjalani KKN (Kuliah Kerja Nyata) di sebuah desa terpencil di daerah Jawa Timur.
Thread ini menarik perhatian jutaan pembaca dan bahkan mendapat ulasan dari ahli supranatural dan artis-artis besar, lewat narasinya yang mencekam dan penuh misteri. Di filmnya, “KKN di Desa Penari” menggambarkan pengalaman mahasiswa yang menghadapi gangguan dari makhluk gaib di desa tersebut, termasuk sosok penari misterius.
2. Sewu Dino (2023)
Thread lainnya yang juga mencuri perhatian banyak orang adalah Sewu Dino yang juga ditulis oleh @SimpleMan. Adaptasi dari thread ini berhasil ditonton oleh 4,8 juta orang dan berkisah tentang ritual pesugihan yang penuh kengerian dan kutukan mematikan. Adaptasi filmnya menghadirkan suasana horor yang mencekam dengan elemen tradisi Jawa yang kental.
Sewu Dino tidak hanya mengandalkan jumpscare, tetapi juga mengangkat tema mistik yang dekat dengan budaya Indonesia, membuatnya menjadi salah satu film horor yang berhasil memikat hati penonton lokal.
3. Slender Man (2018)
Datang dari luar Indonesia, untuk anda kelahiran tahun 1990 - 2002 pasti masih ingat dengan karakter Slender Man. Hantu yang memiliki tubuh tinggi serta bersetelan jasyang suka menculik anak-anak ini awalnya lahir dari cerita horor online yang tersebar di forum-forum internet. Meskipun bukan dari thread Twitter atau Reddit, karakter ini berasal dari fenomena online yang akhirnya menjadi viral.
Film adaptasinya mencoba mengangkat elemen-elemen mistis dari karakter ini, meskipun banyak yang merasa film ini tidak berhasil sepenuhnya menangkap kengerian asli dari sosok Slender Man.
4. Tumbal Kanjeng Iblis (2022)
Industri perfilman Indonesia kembali mengangkat cerita-cerita yang terinspirasi dari threads horror twitter. Meski tidak seviral KKN di Desa Penari, Film Tumbal Kanjeng Iblis diduga terinspirasi dari kumpulan thread serupa yang bercerita tentang pengalaman menyeramkan menghadapi sekte misterius.
Film ini menggambarkan bagaimana seorang wanita muda harus menghadapi teror sekte yang meminta tumbal demi mempertahankan kekuasaan gaib mereka. Dengan elemen horor psikologis dan mistik, film ini cukup mengaduk emosi penonton.
5. Surat dari Kematian (2020)
Film ini terinspirasi dari thread viral urban legend di kampus-kampus Indonesia. Dalam ceritanya, ada surat misterius yang membawa malapetaka bagi siapa saja yang membacanya. Thread-thread tentang pengalaman mistis di kampus sering menjadi inspirasi cerita serupa, sehingga Surat dari Kematian menghidupkan kembali ketakutan ini ke layar lebar.
Film ini mengambil latar kampus dan menggabungkan elemen horor dengan misteri, menjadikannya salah satu tontonan menarik bagi pecinta film horor remaja. Surat Dari Kematian berhasil menerror 3 juta lebih penonton dalam satu bulan penayangannya.
6. The Smiling Man (2015)
Thread selanjutnya yang diadaptasi menjadi film muncul dari platform Reddit yang meledak di kalangan pembaca berjudul "The Smiling Man". Thread ini bercerita tentang pengalaman seseorang yang bertemu dengan sosok mengerikan, seorang pria yang terus-menerus tersenyum dan mengikuti korban dalam situasi yang sangat mengganggu. Kepopuleran thread ini memunculkan berbagai adaptasi, termasuk film pendek yang diproduksi oleh A.J. Briones.
7. Dear David (2023)
Film Dear David terinspirasi dari thread Twitter yang ditulis oleh kartunis Adam Ellis pada 2017. Thread ini menjadi viral setelah Ellis mulai menceritakan pengalaman anehnya yang seolah-olah diikuti oleh arwah seorang anak laki-laki bernama David. Dalam ceritanya, David menghantui Ellis dengan cara yang semakin intens setiap hari, termasuk muncul dalam mimpi dan foto yang diambil Ellis.
Adaptasi filmnya berusaha menangkap ketegangan dari pengalaman Ellis yang membuat publik penasaran, dengan sentuhan horor supernatural yang seram. Dear David menjadi salah satu film yang sangat ditunggu oleh para penggemar horor yang telah mengikuti thread aslinya. (Enrich Samuel K.P)