Manfaat jamu bagi kesehatan
Kuliner

Simak Cara Membuat Jamu Kunyit Asam dan Temulawak

Redaksi
Rabu, 30 Oktober 2024 - 11:32
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - UNESCO telah menetapkan jamu sebagai warisan budaya dan kesehatan Indonesia. Ramuan ini telah ada di Nusantara sejak berabad-abad lalu dan dikenal dengan khasiat alaminya.

Kunyit asem dan jamu temulawak juga memiliki khasiat untuk mengobati segala sakit penyakit dalam tubuh manusia. Kandungan alami jamu kunyit, bisa meredakan radang usus.

Simak Cara Membuat Kunyit Asem

Kunyit asam terbukti berkhasiat untuk mengobati nyeri dan anti inflamasi (peradangan). Selain itu kunyit memiliki kandungan anti kanker dan juga meningkatkan imun tubuh.

Di Asia Selatan, kunyit sudah digunakan lebih dari 4000 tahun sebagai obat terbaik untuk mengatasi nyeri terutama karena inflamasi. 

Studi menyebutkan bahwa kandungan Curcumin yang ditemukan dalam kunyit dapat meredakan nyeri pada artritis sama efektifnya dengan obat Ibuprofen. Mengkonsumsi kunyit secara rutin juga bisa menghindari anda dari penyakit peradangan usus. 

Bahan jamu kunyit asam:

Kunyit, gula merah, asam jawa, air, garam

Cara membuat kunyit asam:

  1. Kupas kunyit dan cuci hingga bersih
  2. Haluskan kunyit dengan cara diparut, ditumbuk, atau diblender
  3. Buang biji asam jawa

- Didihkan air, masukkan bubuk kunyit dan asam jawa > Tambahkan sedikit garam dan gula, kecilkan api > Saat air sudah sedikit menyusut, matikan api, dan dinginkan > Saring kunyit asam ke dalam wadah > Jamu kunyit asam siap disajikan.

Temulawak

Temulawak atau jahe jawa merupakan rempah-rempah asli Indonesia dan selama berabad-abad telah dimanfaatkan sebagai pengobatan berbagai masalah kesehatan. Khasiatnya adalah meredakan mual, mengatasi masuk angin, menurunkan kolesterol, dan pada anak-anak disebutkan dapat meningkatkan nafsu makan. 

Bahan-bahan jamu temulawak:

Temulawak, Kencur, Asam jawa, air mineral, gula aren atau gula jawa, dan daun pandan 

Cara Membuat Jamu Temulawak:

  1. Bersihkan temulawak dan kencur setelah itu iris-iris
  2. Sangrai irisan temulawak dan kencur di atas wajan sebentar
  3. Haluskan temulawak, kencur dan asam jawa
  4. Rebus dua liter air, masukkan gula aren dan daun pandan, masak hingga mendidih
  5. Tuang temulawak dan kencur yang telah dihaluskan ke dalam rebusan air dan gula aren
  6. Aduk-aduk sampai semua bahan merata
  7. Saring larutan sebelum diambil airnya
  8. Tuang temulawak yang telah disaring ke dalam gelas dan sajikan. 

(Enrich Samuel K.P)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro