10 Makanan untuk Tingkatkan Hormon Testosteron, Daging Merah hingga Buah Alpukat/boldsky.com
Health

10 Makanan untuk Tingkatkan Hormon Testosteron, Daging Merah hingga Buah Alpukat

Redaksi
Kamis, 16 Mei 2024 - 14:20
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Hormon testosteron mempunyai peran pada pria untuk kesehatan tulang, otot, dan perkembangan sistem reproduksi. Penting dalam menjaga dan meningkatkan hormon testosteron melalui makanan yang kaya protein.

Pasalnya, kadar testosteron yang rendah dapat meningkatkan risiko kematian. Dilaporkan Medical News Today, dalam jurnal Annals of Internal Medicine terdapat 11 penelitian yang melibatkan 24.000 subjek.

Para peneliti berasal dari University of Western Australia berkolaborasi dengan peneliti dari Australia, Amerika Utara, dan Eropa.

Penelitian tersebut menjelaskan, pria dengan kadar testosteron di bawah 7,4 nmol/L (

LH adalah pengantar senyawa kimiawi dalam aliran darah yang bertugas mengontrol tindakan sel atau organ tertentu. LH berperan penting terhadap perkembangan seksual pada anak-anak dan kesuburan pada orang dewasa

Data lain menunjukan pria dengan konsentrasi testosteron di bawah 5,3 nmol/L (

Penelitian itu mengingatkan kepada para pria untuk menjaga dan meningkatkan hormon testosteron agar terhindar dari masalah kesehatan. Pria disarankan mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin D3, protein, magnesium, zat besi, dan mineral.

Berikut makanan yang dapat tingkatkan hormon testosteron

1. Daging Ikan

Ikan salmon dan sarden memiliki kandungan vitamin D, zinc, dan asam lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan hormonal. Adapun ikan berlemak sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi karena kandungan nutrisi tersebut jauh lebih tinggi.

Dalam mengonsumsi daging ikan dapat divariasikan dengan sayuran dan sumber karbohidrat lainnya untuk menggugah selera makan. Pastikan proses pengolahan daging rendah minyak dan garam.

2. Telur

Kandungan kuning telur baik untuk menjaga kesehatan hormon testosteron karena mengandung protein, selenium, dan mineral yang berperan sebagai antioksidan.

Selain itu, kandungan vitamin B6 membantu mengatur produksi hormon yang berhubungan dengan gairah seksual. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa kadar testosteron lebih tinggi bagi seseorang yang memiliki selenium optimal dalam darah.

3. Minyak Zaitun Extra-Virgin

Minyak zaitun dapat menjadi alternatif minyak pada umumnya ketika ingin menggoreng makanan. Minyak zaitun kaya akan lemak tak jenuh tunggal, vitamin E, dan antioksidan.

Kandungan itu membantu meningkatkan asupan lemak baik secara keseluruhan, sehingga meningkatkan produksi testosteron. Tak hanya itu, minyak zaitun dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan kanker.

4. Jahe

Bagian dari bumbu dapur ini ternyata mempunyai kandungan yang baik untuk hormon testosteron. Jahe biasanya diolah menjadi jamu dengan berbagai campuran rempah lainnya. Jahe membantu mengurangi tekanan darah dan meningkatkan aliran darah, di mana keduanya bisa menurunkan risiko disfungsi seksual.

5. Kerang

Sebagian orang memiliki alergi terhadap makanan laut, seperti kerang. Di samping itu, kerang terutama jenis tiram kaya akan kandungan seng yang baik untuk meningkatkan testosteron dan menyehatkan cairan sperma.

Seng juga membantu bagi seseorang yang mengalami hipogonadisme, suatu kondisi hilangnya gairah seksual, disfungsi ereksi, hingga hilangnya energi.

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro