Ilustasi perempuan mengaplikasikan skincare wajah/Freepik
Fashion

Sering Terkandung Dalam Skincare, Ini Manfaat Calendula untuk Kulit 

Widya Islamiati
Senin, 3 Oktober 2022 - 18:46
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Calendula, salah satu tanaman yang sering digunakan menjadi salah satu kandungan skincare. Kelopak calendula mengandung senyawa flavonoid yang dikenal memiliki efek anti inflamasi, antitrombogenik, antidiabetes, anti kanker dan neuroprotektif.

Dilansir dari verywellhealth, calendula memiliki nama ilmiah asteraceae yang merupakan keluaran tumbuhan ordo asterales. Bagian yang sering digunakan sebagai obat dari tanaman ini salah bagian bunganya, dengan warna kuning yang menarik.

Lalu apa saja manfaat calendula?

Berdasarkan Healthline, jika digunakan dalam campuran krim, calendula bisa berguna untuk mengobati berbagai kondisi kulit serta meningkatkan kualitas kulit. 

1. Mempercepat penyembuhan luka

Pada tahun 2013 lalu, penelitian menyarankan untuk menggunakan salep lidah buaya dan calendula secara bersamaan untuk perawatan standar pemulihan episiotomi. Hal ini ditujukan gara pemulihan bisa berlangsung dengan cepat.

2. Mengobati jerawat

Sebuah penelitian mengungkap bahwa ekstrak calendula bisa digunakan untuk mencegah dan mengobati jerawat vulgaris.  Meskipun, penelitian ini butuh bukti dari penelitian lebih lanjut.

3. Mengobati vaginosis bakterial

Mengutip laman verywellhealth, dalam sebuah penelitian, peneliti membandingkan penggunaan salep metronidazol dan salep calendula pada 80 wanita yang didiagnosa idap vaginosis bakterial.

Hasilnya, setelah pemakaian selama satu minggu, baik wanita yang menggunakan salep metronidazol ataupun salep calendula, dua kelompok ini dinyatakan sembih dari penyakit vaginosis bakterial. Tidak hanya itu, kedua kelompok wanita tersebut tidak mendapatkan efek samping sama sekali.

4. Berguna untuk eksim

Dilansir dari Healthline, ekstrak calendula bermanfaat untuk mengatasi eksim. Sebuah penelitian menemukan, ekstrak calendula bisa meringankan rasa sakit akibat dermatitis pada orang yang menerima radiasi kanker payudara.

5. Untuk perawatan kulit

Ini adalah alasan mengapa calendula kerap kali dijadikan bahan untuk membuat skincare atau perawatan kulit. Karena calendula bisa meningkatkan kualitas kulit dari segi penampilan.

Sebuah penelitian mengungkapkan, ekstrak calendula bisa meningkatkan hidrasi serta membuat kulit terasa lebih kencang.

6. Mengobati psoriasis

Karena punyai sifat penyembuhan luka, ekstrak calendula juga dinilai bisa menyembuhkan psoriasis.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro