Hepatitis B/istimewa
Health

8 Cara Mencegah Hepatitis B

Dewi Fadhilah Soemanagara
Selasa, 3 Mei 2022 - 11:28
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Virus hepatitis B termasuk salah satu penyebab penyakit hepatitis. Belakangan ini, penyakit hepatitis tengah menjadi sorotan akibat meninggalnya 3 pasien anak hepatitis di RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta.

Penyakit hepatitis sering disebut ‘penyakit kuning’ ini menyebabkan kerusakan hati sehingga bilirubin dalam tubuh pun meningkat. Akibatnya, kulit menjadi kuning. 

Faktanya, virus hepatitis B dapat bersarang dalam tubuh manusia seumur hidupnya. Satu-satunya cara untuk mengetahui adanya virus tersebut yaitu dengan melakukan pemeriksaan darah. 

Ada beberapa cara mencegah penyebaran hepatitis B. Melansir dari Nationwide Children’s, Selasa (3/5/2022), peduli dengan kebersihan dan gaya hidup bersih menjadi kunci pencegahan penularan penyakit hepatitis.

Ini 8 cara mencegah penularan hepatitis B menurut dokter:

1. Menjaga kebersihan tubuh untuk menghindari penyebaran bakteri

Serupa dengan protokol kesehatan Covid-19, langkah mencuci tangan dengan sabun wajib dilakukan. Jika memungkinkan, cucilah tangan dengan menggunakan sabun dan air hangat, khususnya sebelum makan dan setelah menggunakan kamar mandi.

Bagi para ibu yang merawat bayi atau balita juga wajib sering mencuci tangan karena virus dapat menyebar melalui muntahan bayi atau ketika membersihkan popok. 

2.Gunakan sarung tangan sekali pakai

Jika bersentuhan langsung dengan darah, seperti ketika membalut luka atau ada anggota keluarga yang mimisan, pakailah sarung tangan. Cuci tangan segera setelah melepaskan sarung tangan. 

3. Hepatitis B dapat ditularkan melalui aktivitas seksual

Hindari aktivitas seksual sementara waktu sangat dianjurkan. Jangan berganti-ganti pasangan. Apabila hendak berhubungan seksual, gunakan kondom.

4. Anggota keluarga wajib mendapatkan vaksin hepatitis B

Pemerintah telah menyarankan vaksin hepatitis kepada masyarakat yang memiliki bayi, yang biasanya berkisar antara 2-3 dosis. 

cara mencegah penyakit hepatitis
cara mencegah penyakit hepatitis

5. Nutrisi seimbang menjadi penting 

Dokter menyarankan pola makan sehat dengan komposisi sayur dan serat yang lebih banyak. Konsumsi juga buah-buahan, protein, dan produk susu.

6. Durasi jam tidur

Waktu tidur yang sangat dianjurkan setiap harinya minimal 8 jam bagi orang dewasa, sedangkan anak-anak khususnya yang sedang kurang sehat perlu lebih banyak tidur. Waktu tidur anak disesuaikan dengan usia. Berikut ini rinciannya: 

- Bayi baru lahir hingga usia 3 bulan dianjurkan tidur 14-17 jam per hari.

- Bayi usia 4-11 bulan dianjurkan tidur 12-15 jam per hari.

- Batita usia 1-2 tahun disarankan tidur 11-14 jam per hari. 

- Balita usia 3-5 tahun disarankan tidur 10-13 jam per hari. 

- Anak usia 6-12 tahun disarankan tidur 9-12 jam per hari. 

- Remaja usia 12-18 tahun disarankan tidur 8-10 jam per hari. 

7. Apabila Anda pernah terkena hepatitis

dokter mungkin akan memberikan suntikan imunoglobulin khusus serta obat-obatan tertentu yang diresepkan untuk mencegah hepatitis. Minumlah obat secara teratur dan gunakan pengingat atau alarm agar tidak terlewat. 

8. Jika Anda sempat terinfeksi hepatitis B dan sembuh ada kemungkinan mengalami infeksi kronis jangka panjang

Lakukan tes darah di rumah sakit terdekat untuk mendeteksi bagaimana kondisi tubuh saat ini, apakah kebal terhadap hepatitis B baik dari infeksi atau vaksin. 

Penting untuk memerhatikan gejala yang dialami anak. Jika anak tidak nafsu makan atau mogok makan selama hampir 24 jam, mengalami demam dengan temperatur diatas 37 derajat Celsius, sakit perut, dan muntah lebih dari dua kali dalam satu jam, bisa jadi tanda-tanda hepatitis B.

Selain itu, biasanya kulit akan menjadi lebih kuning atau bagian mata yang berwarna putih jadi menguning, serta merasa cepat lelah, maka itu adalah tanda-tanda hepatitis B telah menyerang anak. Segera periksakan anak ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro