Bisnis.com, LOS ANGELES- Majalah Forbes, Jumat (18/9/2015), merilis daftar para model wanita dengan pendapatan tertinggi di dunia.
Perhitungan pendapatan yang dilakukan oleh Forbes berada di rentang waktu Juni 2014 hingga Juni 2015. Ada 21 nama model yang masuk ke dalam daftar ini, yang jika digabungkan kekayaan mereka mencapai lebih dari US$147 juta.
Kendall Jenner merupakan model pendatang baru yang ada di daftar ini dan berada di posisi 16 dengan US$4 juta. Sedangkan model Kate Moss hanya mampu berada di posisi 12 dengan pendapatan US$4,5 juta.
Anehnya, nama Naomi Campbell, salah satu legenda model catwalk, tidak masuk ke dalam daftar tersebut.
Untuk lebih jelasnya, simak saja nama model yang berada di daftar 10 teratas model terkaya dunia versi Forbes.